Unordered List

Ketahui Bentuk Tubuh Anda Dan Warna Yang Cocok Untuk Anda Pakai

 on Sabtu, 02 Juni 2012  

Dalam penjabaran kekuatan warna sudah gasud.com jelaskan makna dan kekuatan dari macam macam warna, akan tetapi anda juga perlu mengetahui bentuk tubuh anda dan wana apa yang cocok untuk anda pakai. Selain memiliki kekuatan dalam menentukan sifat dan pembawaan seseorang, warna juga bisa membuat busana yang Anda kenakan membuat lekukan tubuh Anda menjadi jauh lebih bagus. Setiap orang memiliki bentuk tubuh yang berbeda namun terkadang kita tidak memahami bentuk dan warna apa yang cocok kita pakai untuk membuat lekukan tubuh kita menjadi lebih bagus. Oleh karena itu Anda harusnya mengenali bentuk tubuh Anda terlebih dahulu dan juga mempelajari warna yang cocok Anda gunakan agar penampilan Anda tampak lebih menawan. Terdapat 4 bentuk tubuh wanita yang kita ketuhui yaitu sebagai berikut :

Bentuk Apel Memiliki ciri cenderung bulat pendek dan bagian tengah lebih besar.Untuk pemilik tubuh jenis ini, disarankan untuk memilih warna-warna netral atau gelap seperti hitam dan coklat tua karena akan membuat bagian tengah badan Anda terlihat lebih kecil. Selain itu, hindarilah model baju yang memiliki motif besar dengan warna dan bentuk mencolok dan juga hindari pakaian yang memiliki potongan leher yang rendah.

Bentuk Atletis/Tinggi BesarBadan tinggi besar cenderung lurus dan tak memiliki lekuk tubuhPilihlah baju yang memiliki warna gelap seperti hitam atau warna-warna seperti krem dan coklat muda. Anda juga bisa menambahkan warna lain seperti warna solid seperti biru tua atau hijau tua.

Bentuk PirBentuk badan bagian bawah lebih besar, terutama pinggul dan bokongUntuk bentuk badan seperti ini, pilihlah warna yang terang seperti orange, merah, atau pink, dan juga bermotif unik. Untuk bentuk bajunya, Anda harus fokus pada detail dari baju tersebut pita atau hiasan pada bagian atas tubuh Anda terutama bahu. Hal ini dimaksudkan untuk menyeimbangkan bentuk bagian atas Anda yang lebih kecil dari bentuk bawah Anda.

Bentuk Tubuh MungilMemiliki bentuk tubuh yang imut-imutBagi Anda yang imut-imut dan kecil, cobalah untuk mengenakan pakaian dengan warna senada untuk memberikan kesan tinggi. Hindari baju yang besar dan longgar dan memiliki motif yang besar untuk menghindari Anda terlihat lebih pendek.
Untuk menambah cantik diri Anda, warna sangat manjur dalam hal itu asalkan Anda tau warna apa yang pas untuk kulit Anda. Khusus untuk ini Anda jangan sembarangan meremehkan kekuatan warna dalam penampilan Anda, karena jika sampai salah warna bisa malu sama orang-orang. Berikut warna yang pas untuk jenis kulit.

Untuk Kulit Putih :Wanita yang memiliki jenis klit ini memang bisa dibilang wanita yang beruntung. Hal ini dikarena kan wanita berkulit putih bisa mengenakan warna apa pun dalam pakaiannya. Namun Anda yang memilki kulit putih disarankan untuk mengenakan busana yang bernuansa lembut seperti off-white atau pastel, ini untuk membuat penampilan Anda terlihat lebih elegan dan anggun.

Untuk Kulit Sawo Matang :Warna kulit ini paling banyak dimiliki warga Asia Tenggara termasuk Indonesia. Nah, untuk warga Indonesia kalian harus memperhatikan betul nih warna yang cocok untuk kulit ini. Kulit sawo matang sangat diharamkan untuk menggunakan warna merah tua dan juga coklat tua, hal ini dikarena kan kedua warna tersebut akan membuat kulit Anda terlihat kusam dan tidak sehat. Untuk Anda pemiliki warna kulit ini diwajibkan menggunakan baju dengan nuansa tosca, navy, beige, dan burgundy agar penampilan Anda lebih menarik.

Untuk Kulit Kuning Langsat :Kulit yang banyak dimiliki warga Asia Timur seperti Cina, Korea, dan Jepang ini merupakan warna kulit yang paling cocok untuk warna-warna tropis yang cerah seperti kuning, orange, hijau, biru, dan merah.

Untuk Kulit Gelap :Warna kulit ini merupakan warna kulit yang sangat eksotik. Bagi Anda yang berkulit gelap, jangan malu untuk menampilkan keeksotisan kulit Anda. Gunakanlah busana berwarna tanah yang lembut seperti krem, broken white, abu-abu, dan coklat muda, namun hindarilah warna mencolok seperti pink terang atau kuning terang.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

>>> Please do not use anonymous ....
>>> Berikan data anda dengan benar.....
>>> Berikan komentar anda sebagai bukti bahwa anda adalah pengunjung dan bukan robot......
>>> Komentar ANONIM tidak akan ditanggapai oleh admin......
>>> Sorry, Admin will not respond to anonymous comments are not clear. so thank you

Diberdayakan oleh Blogger.
J-Theme